Peluncuran produk baru Yamaha Xabre dengan bintang tamu Rossi, produk teranyar bergenre Naked Bike ini meluncur dari Bali tepatnya di Hotel Mulia. Mengusung tiga variant warna, Silver Clarent (silver), Gunmetal Katana (abu-abu), Black Dagger (hitam) motor ini dibanderol 29.8jt OTR Jakarta. Dengan Nama Xabre yang berarti Pedang, maka desain dari motor inipun juga tajam dan berani, dinamis dan stylish
Mengaplikasi Shock Up Side Down dan Arm Banana Mono shock semakin menambah kesan maco dan dipridiksi akan mampu menjadi daya tarik sekaligus trend dikalangan anak muda. Penggunaan shock Up Side Down akan menjadikan daya tarik dan pertimbangan tersendiri bagi konsumen karena para pesaingnya yang bermain dikelas 150cc tidak ada yang mengaplikasi shock model ini.
Akankah mampu menguasai pasar dan bertarung dengan Honda disegmen sport 150cc, kita tunggu saja 3 bulan kedepan.